Artikel
Jasa Pengecatan Marka Zebracross Per Meter

Jasa Pengecatan Marka Zebracross Per Meter

Fungsi dari marka adalah memberikan batas tanda atau rambu untuk menjamin keselamatan pengendara serta pejalan kaki, peran jasa pengecatan marka zebracross jadi sangat diperlukan. Hal ini dikarenakan, jasa pengecatan marka dapat membantu menghadirkan rambu-rambu berupa cat di area jalanan aktif yang sesuai dengan aturan. Selain itu, jam terbang yang dimiliki jasa juga menjamin kegiatan ini tidak akan mengganggu aktivitas di jalan.

Seperti diketahui, zebracross merupakan salah satu jenis marka jalan yang penting dihadirkan di area jalan dengan lalu lintas tinggi. Sebagaimana rambu-rambu lainnya, penanda ini juga diperlukan untuk menjamin aktivitas di jalanan jadi lebih lancar. Untuk tahu informasi selengkapnya mengenai jasa pengecatan marka jalan dan juga zebracross, simak ulasan berikut ini hingga tuntas.

Sekilas Tentang Zebracross

Zebracross adalah area penyeberangan pejalan kaki yang pertama kali ditemukan di Inggris pada tahun 1951. Tepatnya, di daerah Slough, Berkshire. Di Indonesia sendiri, zebracross disebut-sebut mulai populer sejak perhelatan Asian Games 1962. Di mana saat itu, kendaraan mulai banyak berlalu-lalang di jalanan dan cukup menyulitkan pejalan kaki untuk melintas.

Setelah populer, marka zebracross banyak dibuat di jalan-jalan besar yang notabene banyak dilintasi kendaraan serta diperlukan area melintas yang aman. Dibuatnya marka jalan ini adalah untuk memberitahukan para pengguna jalan dengan kendaraan guna mengurangi kecepatannya. Sebab, pejalan kaki juga berhak untuk melewati jalanan tersebut.

Untuk menegaskan hak pejalan kaki, Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 Pasal 131 dan Pasal 132 juga membahas tentang pentingnya zebracross. Selain untuk memudahkan pejalan kaki dalam menyebrang, marka jalan ini juga dapat melindunginya jika terjadi kecelakaan di area ini.  Sebab, dalam pasal tersebut juga diterangkan bahwasanya pengendara wajib mendahulukan pejalan kaki.

Namun, perlu diketahui bahwa pembuatan marka jalan ini tidak bisa sembarangan. Terdapat aturan yang perlu dipatuhi agar zebracross yang dibuat efektif untuk melancarkan aktivitas di jalanan. Sekilas, Anda mungkin melihat bahwa marka ini hanya memiliki karakteristik seperti halnya zebra. Di mana, bentuknya berupa garis-garis dengan warna hitam dan putih secara berurutan.

Meski begitu, perlu diketahui bahwa garis-garis tersebut mempunyai panjang dan lebar tertentu. Selain itu, material berupa cat yang digunakan pun bukan cat pada umumnya. Ditambah lagi, warna hitam putih yang digunakan perlu benar-benar jelas terlihat dari jauh setiap saat dan tidak menimbulkan kesan silau. Oleh karena itu, jasa pengecatan marka zebracross penting digunakan.

Ketentuan Pengecatan Zebracross

Untuk diketahui, kini zebracross tidak hanya bisa ditemukan di jalan raya perkotaan. Namun, lokasi-lokasi yang padat lalu lintas dan butuh area penyebrangan juga kini dapat diberikan tanda zebracross. Contohnya, di dekat area sekolah atau universitas, di dekat perusahaan seperti perkantoran maupun industri, area ibadah, area perumahan, dan lain-lain.

Adapun aturan dibuatnya marka jalan ini terdiri dari dua hal. Yang pertama, zebracross wajib dibuat di area jalan dengan arus lalu lintas yang tergolong rendah. Baik itu pejalan kaki maupun pengendara. Kedua, jarak pandang di area ini perlu dipastikan cukup agar pengendara bisa mengurangi kecepatannya dari jauh.

Selain dua hal tadi, pengecatan zebracross juga harus memenuhi standar. Yang mana pada umumnya, marka ini perlu dibuat bentuk persegi panjang dengan ketebalan atau lebar 300 mm. Baik di bagian cat warna putih maupun celah-celahnya. Kemudian, ukuran panjang zebracross pada umumnya adalah 2500 mm.

Ketentuan lainnya, cat yang diterapkan harus memiliki daya tahan lama. Fungsinya agar cat bisa selalu jelas terlihat oleh para pengguna jalanan dalam jangka waktu panjang. Supaya bisa memenuhi ketentuan ini, pembuatan tanda ini perlu dibuat orang yang ahli. Dalam hal ini adalah jasa pengecatan marka zebracross.

Jasa Marka Jalan Zebracross

Harga Pengecatan Marka Zebracross Per Meter

Jika Anda berniat membuat marka jalan untuk penyeberangan dan hendak menggunakan jasa, tentu perlu mengetahui harganya terlebih dulu. Hal ini pasti penting agar Anda bisa menyiapkan dana dengan jumlah tepat sehingga proyek pembuatan zebracross berjalan lancar. Adapun harga pemasangan marka jalan ini sangat ditentukan oleh beberapa faktor.

Di antara faktor tersebut adalah material cat yang digunakan serta ukuran jalan yang akan diberikan marka. Sebagai informasi, tiap jasa pengecatan marka zebracross memiliki kebijakan masing-masing mengenai jenis material yang digunakan. Selain itu, harga per meter di tiap-tiap jasa juga tidak sama, biasanya tergantung pada kualitas jasa itu sendiri.

Jasa Pengecatan Marka Zebracross Terpercaya

Jika Anda ingin tahu lebih jelas mengenai harga jasa pengecatan ini, Anda bisa menghubungi PT Bumi Adi Citra. Untuk diketahui, kontraktor ini telah ada sejak tahun 2015 dan sudah berpengalaman melayani banyak klien di seluruh Indonesia. Khususnya dalam proyek pengecatan marka jalan untuk penyeberangan para pejalan kaki.

Sebagai informasi, kontraktor ini bukan sekadar menawarkan layanan pembuatan marka zebracross, melainkan jenis marka lainnya juga. Selain itu, jasa ini juga melayani pembuatan marka dengan bahan berkualitas tinggi. Kemudian, harga layanannya dipastikan terjangkau tetapi dilengkapi jaminan hasil berkualitas serta garansi dalam waktu cukup lama.

Selain layanan tersebut, jasa profesional dari tenaga kerja jasa pengecatan ini juga dapat memberikan sejumlah keuntungan bagi Anda. Di antaranya, pengecatan dapat dilakukan dalam waktu singkat dan cat dipastikan cepat kering. Dengan demikian, lalu lintas di jalanan tidak akan terganggu meskipun sedang berlangsung proyek pengecatan marka jalan.

Jika Anda tertarik menggunakan layanan dari kontraktor ini, Anda dapat menghubunginya ataupun langsung mendatangi kantornya. Anda bisa menanyakan harga per meter, layanan terbaik, serta berkonsultasi banyak hal mengenai pembuatan marka ini. Jadi, tunggu apa lagi? Jika ingin memasang marka zebracross, segera hubungi jasa pengecatan marka zebracross dari PT Bumi Adi Citra.

 

Informasi Harga dan Konsultasi Gratis

Telp / Whatsapp : 0811-888-5771 / Chat di Whatsapp

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *